PERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA, KPU BOLMONG GELAR UPACARA BENDERA
Lolak, kab-bolaangmongondow.kpu.go.id - KPU Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda dengan tema "Bersama Majukan Indonesia". Bertindak sebagai Pemimpin Upacara, Kepala Sub Bagian Keuangan, Umum dan Logistik Meydi Wolah, dan selaku Pembina Upacara, Plh Ketua KPU Bolmong, Ingga S. Adampe, Sabtu (28/10/23).

Pada kesempatan ini, Ingga menyampaikan bahwa momentum ini mengingatkan bangsa Indonesia terhadap sejarah gotong royong seluruh elemen pemuda yang berhasil menebar semangat jiwa patriotisme, sekaligus menyatukan visi kebangsaan dalam Sumpah Pemuda 1928. Oleh karena itu, setiap pemuda perlu mempunyai visi, misi dan peran strategis agar pembangunan dapat berlari lebih cepat. Strategi paling ampuh adalah dengan tolong-menolong lintas generasi dan tolong-menolong lintas sektor. Oleh sebab itu, maka marilah kita jadikan peringatan ini sebagai momentum untuk membangkitkan semangat kolaborasi dalam memajukan negeri.
Upacara ini diikuti oleh Anggota KPU Bolmong Afif Zuhri, Sekretaris Ratuganesty Mokoginta, Kepala Sub Bagian, ASN, dan PPNPN KPU Kabupaten Bolmong.