AWALI TAHAPAN PENYELENGGARAAN PEMILU 2024, KPU BOLMONG AUDIENSI BERSAMA PJ. BUPATI
Lolak, kab-bolaangmongondow.kpu.go.id - Selasa (14/6), KPU Kabupaten Bolaang Mongondow mengawali tahapan pelaksanaan Pemilu 2024 dengan melaksanakan audiensi bersama Penjabat Bupati Bolaang Mongondow, Ir. Limi Mokodompit, M.M di Kantor Bupati Bolaang Mongondow. Kunjungan yang juga merupakan bentuk koordinasi kelembagaan ini dipimpin oleh Ketua KPU Bolmong, Lilik Mahmudah didampingi Anggota KPU, Hasrul Dumambow, Afif Zuhri, Alfian B. Pobela dan Ingga S. Adampe beserta Sekretaris, Meydi Wolah. Pada pertemuan ini, Lilik Mahmudah menyampaikan terima kasih kepada Pj. Bupati Bolmong yang telah menyambut dengan sangat baik kunjungan ini. Lebih lanjut beliau juga menyampaikan maksud kunjungan KPU Bolmong yaitu dalam rangka berkoordinasi terkait dengan pelaksanaan tahapan Pemilu 2024 yang telah dimulai hari ini, 14 Juni 2022, ditandai dengan akan dilaksanakannya Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 hari ini pada pukul 20.00 Wita. Menambahkan hal ini, Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu memaparkan tahapan dan jadwal Pemilu 2024 sebagaimana yang diatur dalam Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022. Sementara itu, Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi menyampaikan bahwa selama ini KPU Bolmong terus menjalin koordinasi yang baik dengan pihak Pemda, dalam hal ini dengan pihak Disdukcapil terkait dengan program Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan yang bertujuan untuk pemeliharaan data pemilih sehingga dapat mempermudah proses pemutakhiran data dan penyusunan data pemilih. Selanjutnya Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM, menyampaikan bahwa sebelum tahapan Pemilu 2024 ini, KPU telah melaksanakan program Desa Peduli Pemilu dan Pemilihan yang bertujuan untuk mendorong masyarakat agar lebih cerdas, bertanggung jawab, serta dapat menekan isu sara dan hoax yang selalu berkembang di setiap pesta demokrasi. Menanggapi hal ini, Pj. Bupati Bolmong menyatakan bahwa sebagai bagian dari tugas penyelenggara pemerintahan di tingkat kabupaten, beliau siap mengawal seluruh tahapan Pemilu dan Pemilihan. Menurutnya, sukses dari pelaksanaan pesta demokrasi dengan melahirkan pemimpin yang “capable” sangat ditentukan oleh adanya Pemilih yang cerdas dan rasional. Oleh karena itu, beliau sangat menekankan pentingnya pelaksanaan sosialisasi dan pendidikan Pemilih sejak dini kepada masyarakat. Pada akhir audiensi ini, Lilik Mahmudah menyampaikan harapannya agar koordinasi yang baik dan komunikasi yang harmonis antara KPU dan Pemda Bolmong dapat terus terjalin demi suksesnya pelaksanaan Pemilu dan Pemilihan tahun 2024.
Selengkapnya