Lolak, kab-bolaangmongondow.kpu.go.id - Pada Rabu (17/8), dilaksanakan Upacara Peringatan HUT ke- 77 Kemerdekaan RI Tahun 2022 secara luring yang diikuti oleh seluruh pejabat dan pegawai di Lingkungan KPU Kabupaten Bolaang Mongondow. Bertindak sebagai Pembina Upacara Ketua KPU Bolmong, Lilik Mahmudah.
Dalam sambutan Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari yang dibacakan oleh Lilik Mahmudah disampaikan bahwa tema kemerdekaan Indonesia ke- 77 tahun ini “Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat” merefleksikan bagaimana nilai-nilai Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika mempersatukan masyarakat Indonesia dalam menghadapi tantangan yang ada. Dasar-dasar negara juga menjadi penuntun bersama untuk pulih lebih cepat agar siap menghadapi tantangan global dan bangkit lebih kuat demi kemajuan Indonesia.
Lebih lanjut disampaikan juga agar momen HUT Kemerdekaan RI adalah momen yang sangat berharga untuk kembali mengkonsolidasikan organisasi, selalu bergandengan tangan, bersatu padu, dan taat satu komando demi menyukseskan tahapan Pemilu dan Pemilihan Serentak Tahun 2024. Tidak hanya sukses dalam penyelenggaraan, tetapi juga dari aspek administrasi dan pertanggungjawaban.
Di akhir sambutan ini, Ketua KPU RI mengajak agar melalui semangat HUT Kemerdekaan RI, semua berkomitmen untuk menyelenggarakan Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024 secara merdeka, jujur, adil dan berintegritas.
Upacara ini dilaksanakan pada pukul 07.00 Wita sebelum pelaksanaan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Halaman Istana Merdeka, Jakarta pada pukul 10.00 WIB.
Selengkapnya